Meta Conversions API: Bagaimana cara menggunakannya

14 Agustus 2024

Apakah kamu kesulitan melacak performa iklanmu karena aturan perlindungan data yang baru membuat pengguna sekarang dapat memilih untuk tidak membagikan data Instagramnya dengan akun Meta? Atau mungkin kamu hanya ingin meningkatkan hasil iklanmu? Jika iya, kamu tidak sendirian.

Banyak pengguna memilih untuk tidak berpartisipasi, membuatnya lebih sulit untuk mendapatkan data iklan yang akurat. Tetapi jangan khawatir—integrasi baru Kommo dengan Meta Conversions API (CAPI) dapat membantumu mendapatkan kembali akses ke insight penting untuk mengevaluasi efektivitas iklanmu.

Dalam artikel ini, kamu akan mempelajari tentang:

Apa itu Meta Conversions API?

Meta Conversions API (CAPI) adalah teknologi dari Meta yang memungkinkan kamu untuk menyinkronkan konversi yang terjadi dari pesan bisnis dengan akun Meta kamu.

Dengan mengintegrasikan CAPI dengan Kommo, kamu dapat menyinkronkan statistik API Instagram, Facebook, dan WhatsApp Cloud ke akun Meta kamu, dan kamu dapat melihat hasilnya di Meta Events Manager.

Integrasi ini memungkinkan kamu untuk mengirim sinyal konversi dari percakapan ke akun Meta kamu. Itu berarti kamu dapat mengukur dengan akurat efektivitas iklan Click to Message kamu melalui Facebook Ads Manager, memastikan pelacakan dan optimasi performa yang lebih baik. Kamu dapat melacak dua peristiwa (event): Lead & Purchase.

  • Peristiwa lead adalah lead yang dikonversi dari iklan kamu.
  • Peristiwa purchase mengacu pada pembelian yang dilakukan oleh lead yang dikonversi dari iklan kamu.

Klien mungkin akan menghubungimu melalui berbagai platform messaging sekaligus, dan menyinkronkan semua pesan bisnis membuatmu bisa melacak seluruh perjalanan klien. Hal ini akan membantumu melihat platform mana yang memberikan hasil terbaik.

Untuk informasi lebih detail tentang bagaimana Meta Conversions API dapat membantumu, lihat artikel Meta Conversions API: Gambaran umum kami.

Rekomendasi langkah untuk pelacakan data yang tepat

Meta Conversions API dapat diatur di Digital Pipeline atau Salesbot. Untuk memastikan data yang dikirim ke akun Meta akurat, ikuti langkah berikut:

Digital Pipeline

  • Untuk peristiwa Lead: pilih tahapan seperti “Qualified”, “Contacted”, atau sejenisnya ketika kamu ingin Meta membawa lebih banyak lead seperti yang sudah berada di tahap ini.
  • Untuk peristiwa Purchase: kami merekomendasikan memilih tahap “Close-Won”.

Catatan: Jumlah pembelian akhir untuk field Budget harus diisi sebelum lead dipindahkan ke tahap “Close-Won”.

Salesbot

  • Untuk peristiwa Lead: Pilih event ini ketika key action atau step sebelumnya di Salesbot menunjukkan lead telah tertarik.
  • Untuk event Pembelian: Pilih event ini ketika langkah sebelumnya melibatkan pembayaran otomatis dan klien telah menyelesaikan pembelian.

Persyaratan untuk Meta Conversions API

Untuk menggunakan fitur ini, kamu harus:

  1. Berlangganan paket Advanced atau Enterprise Kommo.
  2. Pastikan kamu telah menghubungkan semua integrasi business-messaging Meta yang didukung oleh CAPI untuk mendapat lead dari sumber-sumber tersebut.

Cara mengatur Meta Conversions API di Kommo

Seperti telah dijelaskan sebelumnya, Meta Conversions API dapat diluncurkan melalui Digital Pipeline dan Salesbot. Inilah cara menggunakannya melalui kedua cara tersebut:

Menggunakan CAPI melalui Digital Pipeline

Untuk mengatur Meta Conversions API di Kommo melalui Digital Pipeline, kamu harus:

  1. Pergi ke bagian Leads > klik tombol Automate di kanan atas.

  1. Pilih tahapan pipeline yang kamu inginkan lalu klik Add trigger. Pastikan kamu memilih lead source yang sudah terhubung ke Kommo. Kamu dapat melihatnya di tab Lead Sources di sisi kiri pipeline.

  1. Cari widget Meta Conversions API dan klik Connect.

Catatan: Kamu akan diminta untuk menghubungkan kembali atau masuk ke akun Facebook kamu.

  1. Setelah itu, kamu akan diarahkan untuk masuk ke Facebook dan memilih portfolio business, halaman business, akun Instagram, dan konfirmasi akses yang kamu berikan ke Kommo.
  2. Setelah akun terhubung ke Meta Conversions API, klik Add pada widget

  1. Lalu atur pengaturan berikut:
  • Untuk kolom source, jika kamu ingin menyinkronkan data konversi dari semua sumber Meta business messaging, kamu dapat melewati kolom For all leads with. Trigger akan otomatis berfungsi untuk lead dari Instagram, Facebook Messenger, dan WhatsApp Cloud API, tetapi tidak untuk sumber lainnya.
  • Atur kondisi pelaksanaan untuk trigger tersebut. Baca artikel kami tentang Trigger digital pipeline untuk informasi lebih lanjut.
  • Pilih event yang akan disinkronkan ke akun Meta. Kamu dapat memilih Lead atau Purchase. Lihat bagian Rekomendasi langkah untuk pelacakan data yang tepat sebagai panduanmu.
  • Pilih halaman Facebook yang ingin digunakan.
  • Kamu dapat memilih untuk klik check pada kotak Apply the trigger to all leads already in this stage atau melewatinya.
  • Klik Done saat kamu selesai.

Menggunakan CAPI melalui Salesbot

Untuk meluncurkan Meta Conversions API melalui Salesbot, kamu perlu:

  1. Pergi ke Settings > Communication tools lalu ke bagian Salesbot. Buat bot baru atau pilih bot yang telah ada.

  1. Di visual builder Salesbot, klik Action.

  1. Pilih Meta Conversions API.

  1. Pilih Facebook page dan Events to sync. Lihat Rekomendasi langkah untuk pelacakan data yang tepat sebagai panduan. Klik Save & Continue saat sudah selesai.

  1. Tentukan execution condition dantrigger. Kamu dapat membaca artikel Salesbot triggers untuk mempelajari ini lebih lanjut. Klik Done saat kamu sudah selesai.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, kamu akan dapat mengatur Meta Conversions API secara efektif, memastikan kamu dapat melacak dan mengoptimalkan performa iklan dengan mudah.

Jika kamu memerlukan bantuan lebih lanjut dalam pengaturan atau pemecahan masalah, jangan ragu untuk menghubungi chat dukungan kami atau hubungi kami melalui WhatsApp. Kamu juga dapat menyewa partner Kommo untuk melakukan semua pekerjaan sulit untukmu.

Belum menjadi pengguna? Daftar untuk uji coba gratis 14 hari atau jadwalkan demo langsung.

Coba Gratis Kommo 14 hari, tidak perlu kartu kredit

Lihat bagaimana Kommo bisa mentransformasi caramu mengelola klien