Integrasi WeChat menambahkan beberapa fitur baru di dalam akunmu:
- Membuat lead baru dari WeChat
- Merespon pesan langsung dari Kommo
- Menambah Salesbot ke dalam WeChat (Paket Advanced)
WeChat adalah aplikasi messaging dan sosial media paling populer di China. Miliaran pengguna menyukainya karena fitur group chat, panggilan video dan suara, dan fitur membagikan media.
Kommo adalah CRM berbasis messenger pertama di dunia. Fitur messengernya membantumu membuat proses penjualan dan marketing, sehingga menghasilkan lebih banyak transaksi dan pelanggan loyal dengan pendekatan pengelolaan customernya yang inovatif.
Ubah WeChat menjadi alat penangkap lead yang akan membantu kamu untuk mencapai lebih banyak penjualan dan kesetiaan pelanggan. Fitur messenger Kommo akan memungkinkanmu untuk merespon pesan WeChat langsung dalam Kommo. Semua komunikasi dengan lead dan customer yang ada akan disimpan di dalam lead card. Kalau seseorang menghubungimu lewat WeChat, lead card akan dibuat secara otomatis. Kamu bahkan bisa mengotomasi proses komunikasi tersebut dengan kekuatan Salesbot Kommo.
Terima leads kapanpun ada orang baru yang menghubungimu dalam WeChat. Respon langsung dari Kommo di dalam card secara manual atau menggunakan template dan dapatkan notifikasi untuk tiap pesan yang masuk. Kamu bahkan bisa mengotomasi komunikasimu dengan Salesbot Kommo dan berikan kemampuan bagi customer untuk menghubungi perusahaanmu 24 jam.
Integrasi ini hanya membutuhkan beberapa langkah, dimulai dari membuat akun WeChat dengan menyalin data akun dari Kommo installer. Penjelasan lebih lengkap bisa kamu temukan di akun Kommo dalam Settings > Integrations > WeChat.